Cara Cek IMEI Android no ribet ribet club

By | May 25, 2021

ICONEWSMEDIA.COMSetiap produk smartphone yang legal dan asli umumnya mempunyai serangkaian kode unik yang biasa dikenal dengan sebutan IMEI. Kode ini kemudian bisa dipandang sebagai ‘identitas’ dari perangkat smartphone tersebut untuk menentukan tingkat keaslian suatu produk yang Anda miliki.

Cara Cek IMEI Android Dengan Mudah

Pada dasarnya, pengecekan IMEI pada perangkat ponsel pintar relatif cukup mudah untuk dilakukan. Bahkan terkadang proses pengecekannya hanya membutuhkan beberapa menit saja. Sebagai informasi, berikut adalah beberpaa cara mudah yang bisa digunakan untuk melakukan pengecekan kode IMEI pada smartphone Android yang Anda miliki.

Melakukan Pengecekan IMEI Pada Dus Pembelian

Cara pertama dan yang paling gampang untuk mengecek IMEI adalah dengan mengeceknya secara langsung pada bagian dus book ketika Anda membeli perangkat tersebut. Umumnya setiap pembelian smartphone akan disertai dengan dus book yang memuat sejumlah informasi termasuk kode IMEI yang dimiliki ponsel tersebut.

Cara Cek IMEI Android Dengan Kode Dialing

Jika Anda sudah lupa menaruh dus book pembelian, tidak perlu khawatir karena ada cara lainnya yang juga tidak kalah mudah untuk mengecek IMEI perangkat Anda. Cara cek IMEI Android yang selanjutnya adalah dengan menggunakan kode dialing atau melakukan panggilan. Sesuai dengan namanya, cara ini menggharuskan Anda untuk melakukan dialing dengan menggunakan serangkaian kode dari ponsel Anda.

Untuk menggunakan cara ini, Anda hanya perlu melakukan panggilan ke *#06# dan kemudian silakan tunggu sesaat. Maka kode IMEI dari perangkat yang Anda miliki pun akan muncul pada tampilan layar ponsel pintar Anda.

Melakukan Pengecekan IMEI Lewat Menu Pengaturan

Cara selanjutnya yang bisa digunakan untuk mengecek kode IMEI perangkat ponsel pintar Anda adalah dengan menggunakan menu Pengaturan atau Settings. Cara pengecekan menggunakan cara ini pun sangatlah mudah. Berikut adalah beberapa langkah yang perlu Anda lakukan untuk mengecek IMEI lewat menu pengaturan.

  • Buka ponsel pintar Anda dan silakan masuk ke bagian menu Settings atau Pengaturan.
  • Kemudian silakan buka pada bagan About Phoneatau Tentang Ponsel.
  • Lalu silakan klik pada bagian menu Status untuk melihat informasi lengkap pada ponsel Anda termasuk untuk mengecek IMEI.
  • Untuk mengecek kode IMEI perangkat, silakan klik pada bagian IMEI Information dan secara otomatis pun serangkaian kode IMEI ponsel tersebut akan muncul. Jika ponsel yang Anda miliki mendukung dual sim card maka ia juga akan menampilkan dua buah IMEI untuk masing-masing simcard.

Itulah beberapa cara cek IMEI Android dengan mudah yang perlu Anda ketahui. Dengan beberapa langkah di atas, kini Anda tidak perlu bingung lagi apabila ingin mencari tahu kode IMEI dari perangkat ponsel pintar yang Anda miliki.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *