
Cara Staking Ethereum – Ethereum sedang dalam proses melakukan evolusi jaringan blokchain untuk meningkatkan kecepatan transaksinya, keamanan dan algoritma konsensus baru. Hal ini sangat dinanti-nantikan oleh komunitas mengingat kondisi jaringan blockchain milik Ethereum terdahulu yang sudah usang sangat tidak nyaman
Banyak sekali masalah seperti transaksi pending biaya transfer yang tinggi kecepatan transfer yang lemot dan lain-lain. Keberadaan ethereum 2.0 digadang-gadang menjadi solusi atas hal itu semua.
Ethereum yang baru menggunakan algoritma konsensus POS dan mengeliminasi algoritma konsensus POW. Artinya sekarang transaksi di blockchain diproses berdasarkan staking yang dilakukan oleh validator.
” Apa itu staking? “
Staking adalah proses menahan uang pada jaringan block chain dengan tujuan menjadi validator transaksi. Validator akan mendapatkan reward berupa ethereum sesuai dengan seberapa besar aset yang dia depositkan.
Prosentase hadiah steking di ethereum lumayan besar saat ini. Kalian bisa mendapatkan keuntungan 16% dari total aset yang kalian depositkan setiap tahun. Jumlah ini akan terus berkurang seiring dengan bertambahnya validator pada jaringan blokchain ethereum.
Bagaimana Cara Staking Ethereum di Guarda ?
Sebelumnya untuk bisa menjadi validator kalian harus memiliki setidaknya 32 ETH. Dengan adanya guarda stacking untuk menjadi validator sekarang tidak perlu membutuhkan 32 Ether lagi. Kalian mulai bisa mendapatkan pendapatan hanya dengan 0,1 ethereum saja.
Di Guarda kalian akan mendapatkan 1 GETH untuk setiap deposit 1 ETH artinya rasio 1 banding 1. Tekan ini akan bisa dijual atau ditukar pada bursa pertukaran secepat mungkin.
Kalian juga akan mendapatkan hadiah berupa token GETH ketika kalian melakukan staking dan token itu dijadikan hadiah setiap bulannya.
Baca juga : Segudang kegunaan Ethereum yang harus diketahui
Kalkulasi Hadiah
Platform ini mengenakan biaya layanan sebesar 10% dari hadiah yang kalian terima. Jadi sebelum hadiah didistribusikan setiap bulannya mereka akan mengurangi 10% terlebih dahulu. Dan tetap hadiah yang akan kalian dapatkan setiap bulannya berupa token GETH.
Sebagai contoh jika kalian mendepositkan 1 ethereum maka kalian akan mendapatkan hadiah dalam sebulan :
1 ETH x 16% (hadiah tahunan sekarang ini) / 12 = 0.013 ETH
0.013 ETH – 10% = 0.0117 ETH
Jadi setiap bulan kalian akan mendapatkan 0,0117 ETH apabila hadiah tahunan nya adalah 16%.
Akhir kata
Begitulah cara menjadi validator di jaringan atrium tanpa perlu memiliki 32 ethereum. Ethereum menerapkan peraturan untuk koin yang di staking agar tidak bisa di withdraw dalam waktu 2 tahun ke depan atau hingga fase kedua. Tetapi dengan adanya token GETH yang berbasis erc20, maka kalian bisa menjualnya di Defi exchange seperti uniswap walaupun Ether kalian dalam posisi terkunci.