Pengetahuan Dasar Tentang Ethereum

ethereum is one of the best
Berkembangnya Cryptocurrency di dunia adalah faktor dari kemajuan jaman dan teknologi.  Uang digital yang bisa digunakan untuk membayar dengan mengirim secara p2p menjadi solusi masa kini sebaga alat transaksi.
Siapa yang tidak kenal dengan Ethereum? Yah, pastinya ketinggalan jaman sekali. Kenapa bisa begitu? Karena, Ethereum itu sekarang bisa dikatakan mata uang crypto yang memiliki kemungkinan untuk menggeser Bitcoin. WOW

Kenapa bisa begitu? Apa alasannya?

Seluk beluk Ethereum?

Ethereum adalah platform terdesentralisasi yang menjalankan kontrak cerdas: aplikasi yang berjalan persis seperti yang diprogram tanpa kemungkinan downtime, penyensoran, penipuan atau gangguan pihak ketiga. Aplikasi ini berjalan di blockchain yang dibuat secara khusus, infrastruktur global yang sangat kuat yang dapat memindahkan nilai di sekitar dan mewakili kepemilikan properti. Hal ini memungkinkan pengguna dapat mengirimi uang atau memindahkannya sesuai dengan waktu yang ditentukan, seperti layaknya surat wasiat, dan masih banyak lagi yang belum ditemukan tentang kegunaan ethereum.
Ethereum dulunya didirikan oleh Ethereum Foundation, dimana yang menjabat sebagai Direktur nya adalah Ming Chan, wanita yang lulus dari Massachusetts Institute of Technology (Amerika Serikat). Team dari Ethereum Foundation memiliki visi dan misi untuk memajukan Ethereum Project pada tahun 2014. Mereka ingin menciptakan sebuah generasi baru seputar aplikasi ter-desentralisasi (dapps). 
Anda bisa melihat, ketika Ethereum pertama kali launching di sini. Ketika itu respon masyarakat dalam forum sangat luar biasa. Banyak pihak yang mendukung dan memberikan aura positif terhapad proyek yang memang saat itu sangat dibutuhkan untuk kebutuhan online marketer. Lalu siapa orang dibalik proyek Ethereum dulu?
Dibalik suksesnya sebuah proyek, sudah pasti dilandasi dengan adanya team yang sangat berpengalaman dan solid. Ethereum didirikan oleh tim utama yaitu : Vitalik Buterin, Gavin Wood dan Jeffrey Wilcke. Ada juga beberapa orang yang berkontribusi besar, tetapi tidak masuk dalam tim utama , yaitu Anthony Di Iorio, Mihai Alisie, Joseph Lubin, Stephan Tual.

Wallet Ethereum

Tersedia banyak Wallet untuk Ethereum, tetapi yang saya bahas hanyalah wallet dengan kemudahan dan keamanan yang lebih cocok untuk pemula. Untuk membuat wallet Ethereum sendiri, kita bisa lewat aplikasi, plugin Google Chrome, ataupun lewat web langsung. 

Mist

Mist, aplikasi official wallet untuk Ethereum. Silahkan bagi anda yang belum memiliki aplikasi nya, anda bisa mendownload Mist sekarang. Mist dapat dijalankan pada desktop PC anda dengan Operasi Sistem yang mendukung adalah Linux, Mac dan Windows. Fitur smart contract tersedia dalam Mist Wallet.
Untuk keamanan yang lebih, memang sangat disarankan untuk menginstall Mist, karena lebih mudah untuk dikontrol dalam Personal Computer. Bagi yang ingin menginstallnya, silahkan ikuti instruksi berikut :

  • Download aplikasi Mist sesuai dengan Sistem Operasi yang berjalan pada perangkat komputer anda. Untuk yang menggunakan Windows anda bisa mengunduh aplikasi dengan format .exe, apabila ingin lebih spesifik, misal anda menjalankan sistem operasi Windows 32 bit, maka anda bisa mendownload Ethereum Wallet win 32.zip atau untuk yang menggunakan 64 bit bisa mendownload Ethereum Wallet win64.zip. Sedangkan untuk sistem operasi lainnya seperti linux dan mac os tinggal menyesuaikan seperti daftar yang tersedia. Download di sini
Cara install mist , cara buat ethereum wallet
  • Lalu ketika anda selesai mendownload, lalu install Mist anda. Proses intalasi pertama kali , Mist akan melakukan singkronisasi terhadap node node Ethereum. Ini mungkin memakan waktu, tetapi tidak begitu lama. Jadi lebih baik untuk ditunggu saja.

cara install mist ethereum wallet
  • Setelah proses singkron selesai, anda akan disuruh untuk memilih network. Langsung saja anda pilih USE THE MAIN NETWORK. Tunggu proses nya selesai

  • Lalu, langkah selanjutnya adalah setting password. Untuk password diharapkan password unik tetapi mudah diingat, disarankan untuk menggunakan satu huruf kapital dan satu angka agar lebih memiliki keamanan yang baik. Peringatan : Anda tidak akan bisa mengubah password ini selamanya. Jadi pastikan anda menggunakan password yang kuat dan mudah diingat. 

  • Setelah itu, dompet Mist anda sudah siap digunakan. Address Wallet anda adalah kode dengan awalan 0x**************. 

MYETHERWALLET

Berbeda dengan Mist, MyEtherWallet atau biasa di sebut MEW adalah wallet Ethereum yang berbasis web. Dimana kita tidak perlu mendownload software untuk dapat membuat wallet pribadi. Tentu ini lebih mudah karena kita hanya perlu mengunjungi sebuah web lalu generate address. Keuntungannya adalah kita bisa memantau nya dimana saja dan kapan saja menggunakan smartphone. 
Bagi yang ingin membuat wallet di MEW silahkan, anda bisa mengikuti tutorial dibawah ini.
  • Kunjungi website : https://www.myetherwallet.com/ . Diharapkan anda untuk berhati-hati dalam memasukkan address. Karena sudah banyak korban phising dari situs MEW Fake. Untuk situs MEW yang asli anda bisa cek seperti dibawah ini. Pastikan address atau alamat yang anda ketik adalah seperti dibawah ini. MYETHERWALLET.COM
  • Pertama kali halaman muncul, anda bisa langsung untuk membuat password. Gunakan selalu password yang terkuat dan mudah diingat. Password tidak akan bisa diganti selamanya.
  • Lalu, halaman selanjutnya adalah, anda diharuskan untuk mendownload sebuah file Keystore. Anda bisa simpan di folder yang mudah anda ingat agar tidak hilang.Dan jangan sekali kali membagikan file ini kepada orang lain, yang tidak bisa anda percaya. Untuk ukuran filenya sangat kecil. Kurang dari 1 Kb. Nama file nya berawalan UTC ********. Setelah selesai mendownload dan menyimpan Keystore, anda bisa klik I Understand. Continue
  • Lalu anda akan diberikan kode. Kode tersebut adalah Private Key anda. Jangan pernah memberikan private key ini kepada siapapun atau uang yang ada di wallet anda hilang. Private Key dapat digunakan untuk login ke wallet anda secara langsung dan mengirim dana atau token. Anda bisa copy dan simpan di notepad.txt atau juga bisa download paper. Terserah, yang penting anda melakukannya salah satu, atau keduanya juga boleh.
  • Selesai, pada halaman selanjutnya anda hanya akan diberikan pilihan ingin login pada wallet ethereum anda. Lakukan login menggunakan Private Key untuk melihat informasi lebih detail. Tinggal pilih Private Key lalu paste kan di kolom sebelah. Lalu klik Unlock. 
  • Maka setelah unlock, anda akan dapat melihat addrss ethereum anda
  • Wallet Ethereum anda sudah jadi dan siap digunakan untuk mentransfer dan menerima token. 

You May Also Like

About the Author: admin

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *